Langsung ke konten utama
Sejarah Hardware
Kemajuan teknologi yang dibuat manusia telah mengubah bentuk dan fungsi komputer tersebut dalam beberapa generasi, yaitu :
  1. Generasi Pertama (1946-1959)
Komputer generasi pertama dibuat masih sangat sederhana dan belum kompleks penggunaannya, sehingga komputer generasi pertama belum dapat memproses masalah-masalah yang besar. Komputer dalam prosesnya serta pembuatnya masih menggunakan komponen yang besar-besar.
Adapun ciri-ciri komputer generasi pertama, antara lain :
  1. Ukuran fisiknya besar.
  2. Kecepatan prose lambat.
  3. Cepat panas.
  4. Membutuhkan listrik yang besar.
  5. Menggunakan tabung hampa udara (Vaccum tube).
  6. Memorinya menggunakan Magnetic Core Storage.
  7. Masih menggunakan bahasa mesin (Machine Language).
  8. Menggunakan konsep Stored Program.
Contoh komputer generasi pertama :
– MARK I, MARK II, IBM 702, IBM 704, IBM 709 (dibuat oleh IBM/International Business Machine).
– UNIVAC II (dibuat oleh Sperry Rand).
– ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Calculator), dibuat oleh DR. John W. Mauchly pada tahun 1942. Komputer ini berukuran besar dan berat fisiknya mencapai 30 ton.
– SEC (Simple Electronic Computer), dibuat oleh Electronic Computation Laboratory of Birkbeck College pada tahun 1951.
– Datamatic 1000 (dibuat oleh Honeywell).
– NCR 102A, NCR 102D (dibuat oleh National Cash Register).

  1. Generasi Kedua (1959-1965)
Pembuatan komputer generasi kedua ini merupakan pengembangan dari komputer generasi pertama yang dibuat untuk menyempurnakan bentuk dari komponen dan penggunaan listrik yang lebih hemat.
Komputer generasi kedua mempunyai ciri-ciri sebagai berikut :
  1. Komponen telah menggunakan transistor.
  2. Ukuran fisiknya lebih kecil.
  3. Kecepatan prosesnya lebih cepat.
  4. Tidak cepat panas.
  5. Membutuhkan listrik lebih sedikit.
  6. Memori yang digunakan lebih besar.
  7. Telah menggunakan bahasa tingkat tinggi (high level language).
  8. Sudah dapat digunakan untuk real time (informasi yang dibutuhkan dapat dihasilkan dengan sekejap) dan time sharing (komputer digunakan bersama-sama dan komputer dapat membagi waktu untuk tiap-tiap pemakai).
Contoh komputer generasi kedua :
– IBM 7070, IBM 7080, IBM 1400, IBM 1600 (dibuat oleh IBM/International Business Machine).
– Honeywell 400, Honeywell 800 (dibuat oleh Honeywell).
– Burroughs 200 (dibuat oleh Burroughs).
– GE 635, GE 645, GE 200 (dibuat oleh General Electric).
– UNIVAC III, UNIVAC SS80, UNIVAC SS90, UNIVAC 1107 (dibuat oleh Sperry Rand).
– NCR 300 (dibuat oleh National Cash Register).
  1. Generasi Ketiga (1965-1970)
Komputer generasi ketiga dibuat dengan menggabungkan beberapa komponen dalam satu tempat dan disempurnakan tampilan dari komputer tersebut. Selain itu, komputer generasi ketiga telah dibuat penyimpanan memorinya lebih besar dan diletakkan di luar (eksternal) penggunaan listriknya lebih hemat dibandingkan komputer generasi kedua dan ukuran fisiknya dibuat menjadi lebih kecil, agar dapat menghemat penggunaan ruang.
Komputer generasi ketiga mempunyai ciri-ciri sebagai berikut :
  1. Komponen telah menggunakan IC (Integrated Circuit) atau yang disebut “chip” dalam bentuk Hybrid Integrated Circuits atau Solid Logic Technology (SLT), yaitu transistor dan dioda diletakkan secara terpisah dalam satu tempat.
  2. Kecepatan prosesnya lebih cepat.
  3. Membutuhkan listrik lebih hemat.
  4. Memorinya yang digunakan lebih besar, dapat menyimpan sampai ratusan ribu karakter.
  5. Telah menggunakan penyimpanan luar yang bersifat random access, yaitu magnetik disk yang berkapasitas besar.
  6. Dapat digunakan untuk multi processing dan multi programming.
  7. Telah dibuatnya alat input-output dengan menggunakan visual display terminal yang dapat menampilkan grafik, dapat menerima dan mengeluarkan suara, dan telah digunakannya alat pembaca tinta magnetik MICR (Magnetic Ink Character Reader).
Contoh komputer generasi ketiga :
– GE 600, GE 235 (dibuat oleh General Electric).
– Burroughs 5700, Burroughs 6700, Burroughs 7700 (dibuat oleh Burroughs).
– UNIVAC 1108, UNIVAC 9000 (dibuat oleh Sperry Rand).

  1. Generasi Keempat (1970-1995)
Komputer generasi keempat merupakan pengembangan dari komputer generasi ketiga. Komputer ini dibuat dengan menggabungkan beberapa IC yang dipadatkan, yang dalam komputer generasi ketiga belum dapat digabungkan.
Komputer generasi keempat mempunyai ciri-ciri sebagai berikut :
  1. Telah menggunakan LSI (Large Scale Integration), yaitu penggabungan beribu-ribu IC yang dipadatkan dalam 1 buah chip.
  2. LSI dikembangkan menjadi VLSI (Very Large Scale Integration) yang dapat memuat 150.000 transistor yang dipadatkan.
  3. Chip yang digunakan telah berbentuk segi empat yang membuat rangkaian-rangkaian terpadu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Instal Adobe Photoshop CC 2018 Terbaru

Sebelum meng Instal Photoshop agan harus mempunya Software nya , jika belum punya admin akan meniapkan nya buat agan. Silakan klik Link  ini   Download dulu semua Software nya Part 1, Part2, Part3 Crack dan Paswordnya . Paswordnya gunanya untuk membuka File Rar , Maklum gan file nya di Pasword supaya aman dan tidak di bajak orang. Cukup deh gan basa basi nya capek ngomong terus. Setelah agan download Software nya , silakan Extract File nya dengan cara klik kanan , lalu masukan PASWODNYA . Cara Instal : 1. Matikan jaringan Internet alias Offline dan antivirus harus di matikan ya 2. Silakan cari File  Setup.exe  tunggu sampai beberapa menit , lalu pilih opsi  Trial Version ket: Biasanya jika sudah di instal Sofware Adobe selain Photoshop, tulisan Trial Version tidak akan muncul jangan bingung ,langsung keluar otomatis sendiri dan langsung Restart Komputer. 3. Pemasangan Crack , Crack nya harus di Download ya gan, Crack ini berfungsi supaya Software Photoshop nya berjalan dan

Cara Menginstall Windows 10 untuk Pemula

Sebelum menginstall sistem operasi windows 10, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan, diantaranya sebagai berikut : Siapkan DVD installer windows 10 nya terlebih dahulu yah, karena tutorial kali ini menggunakan DVD untuk media instalasinya. Agar booting pertama kali dari DVD, silakan setting terlebih dahulu boot device priority pada  menu BIOS . Jika yang diinstall laptop, colokkan charger segera, jangan sampai batrei habis waktu melakukan instalasi. Seperti biasa, siapkan beberapa camilan atau bisa juga sambil dengerin musik, karena proses instalasi windows 10 cukup lama. Proses instalasinya kurang lebih setengah jam dan setengah jam itu sangat lama bagi saya, hehehe nginstallnya nyantai saja sambil nyemil. Bagaimana cara setting BIOS agar booting dari DVD? Seperti yang telah saya katakan sebelumnya, anda harus setting BIOS agar booting pertama kali dilakukan dari DVD. Karena defaultnya komputer/ laptop booting pertama kali dari HDD, maka anda harus menggantiny

10 Processor Komputer PC Terbaik Saat Ini dari Intel dan AMD 2018

1. Processor AMD A10-5800K Socket: FM2 Spesifikasi : 4C/4T, 4MB cache, boxed, 3.8GHz Keunggulan: Baik untuk FM2 user, sangat baik untuk penggunaan system  komputer  supaya tahan lama. Pilihan yang sangat kontroversial mungkin, karena harga dari AMD A10-5800K kurang dari satu juta, kelebihan dari AMD A10-5800K adalah pada integrasi dengan AMD A10-5800K. Jumlah inti bisa didorong hingga 12, dan juga ada garansi 3 tahun, sebuah pilihan yang efisien bukan, makannya saya memasukannya ke dalam 10 Prosesor terbaik ini. 2. Processor AMD FX-9590 Socket: AM3+ Spesifikasi : 8C/8T, 16MB cache, CPU only, 4.7GHz Sangat baik, karena Processor komputer PC terbaik ini mampu tetap dingin dalam penggunaan yang lama. Dengan total 16MB cache (8MB L2 dan 8MB L3) dan kecepatan clock dasar dari 4.7GHz (turbo hingga 5GHz) sudah cukup membuktikan kecepatan dari CPU ini. 3. Processor Intel Core i3-6100 Socket: Socket 1151 Spesifikasi : 2C/4T, 3MB cache, boxed, 3.7GHz Intel Core i3-6100 a